Melakukan trading di pasar forex memiliki resiko yang sangat besar karena sifat pergerakan mata uang yang sangat fluktuatif. Selain itu ditambah lagi dengan banyak faktor yang membuat para trader mengalami kerugian. Misalnya saja, tidak mengambil keputusan dengan matang, tidak menggunakan strategi cut loss, dan lain sebagainya.
Untuk itulah pada kesempatan kali ini, kami akan mencoba untuk membantu Anda semua menerapkan strategi dan teknik aman saat bertransaksi di pasar forex.
Simak pembahasannya di bawah ini.
1.Memilih Mata Uang yang Tepat
Pilihlah mata uang paling kuat dan memiliki pengaruh seperti USD, Yen, AUD, dan lain sebagainya. Selanjutnya, Anda perlu memahami dengan baik karakteristik serta sifat dari mata uang yang akan diperdagangkan. Hal ini bermanfaat untuk meminimalisir kerugian yang mungkin saja terjadi karena kesalahan dalam melakukan transaksi.
2.Memiliki Kontrol Diri yang Baik
Jangan gagabah dan berusaha untuk sabar melihat pergerakan mata uang. Anda membutuhkan pertimbangan yang matang dan memiliki pengetahuan yang luas tentang pasar keuangan. Selain itu penting juga untuk mengikuti perkembangan dan berita yang mempengaruhi pergerakan mata uang, seperti minyak bumi, bahan pokok, sampai masalah politik sebuah negara.
3.Pilihlah Broker yang Berkualitas
Pastikan Anda telah memilih broker forex yang memiliki regulasi dan memiliki kebijakan yang sesuai dengan keinginan. Penting juga untuk memahami aturan yang berlaku agar tidak terjadi kesalahpahaman selama bertransaksi.
4.Melakukan Analisa
Trading forex bukanlah judi, dimana keuntungan hanya didapatkan berdasarkan keberuntungan semata. Jangan ceroboh saat mengambil keputusan, pastikan Anda melakukan analisa pasar secara teknikal dan fundamental. Mulailah belajar cara melakukan analisis yang benar agar tidak salah dalam mengambil keputusan.
Apakah Anda sudah menerapkan 4 tips di atas?
Kesimpulannya adalah trading di pasar forex adalah aktivitas yang penuh dengan resiko tinggi. Bagi Anda yang gegabah dalam mengambil keputusan akan mendapatkan potensi kerugian yang luar biasa.
Beberapa cara aman dalam bertransaksi di pasar forex antara lain, memilih broker yang berkualitas, melakukan analisa dengan baik, memiliki kontrol diri, dan memilih pasangan mata uang yang tepat.
Demikianlah beberapa tips dan strategi aman saat akan bertransaksi di pasar forex. Kami berharap pembahasan di atas bisa memberikan banyak manfaat untuk Anda semua yang telah membacanya.
Jika ada pertanyaan berkaitan dengan topik di atas, silahkan bertanya kepada kami melalui kolom komentar yang ada di bawah ini. Kami akan dengan senang hati menjawab setiap pertanyaan yang masuk untuk membantu Anda semua.
Jangan lupa untuk membaca artikel lain yang ada di Valasonline untuk membantu Anda menambah pengetahuan dan tips seputar trading forex.