Ilmu pengetahuan dan pengalaman merupakan dua hal yang saling berkaitan erat dalam dunia bisnis/usaha. Perlunya ilmu pengetahuan seperti teori-teori yang berkaitan dengan usaha anda memang sangat penting. Pengalaman juga penting karena dengan pengalaman anda bisa melatih kemampuan teknis dalam berbisnis.
Trading forexpun juga seperti itu, layaknya bisnis/usaha pada umumnya, trading forex mempunyai teori – teori yang perlu dipahami bagi trader. Teori-teori bisa dipelajari dengan membaca buku-buku yang berhubungan dengan trading forex, memahami istilah-istilah trading forex, dan masih banyak lagi.
Berlatih juga akan menambah pengalaman anda, semakin anda banyak berlatih maka anda akan semakin mengerti bagaimana jalannya dunia trading. Selain itu, anda juga bisa belajar dari pengalaman-pengalaman trader sukses, bagaimanakah jalan mereka menjadi seorang trader yang sukses serta prosesnya.
Dalam dunia trading banyak sekali indikator-indikator penentu sebagai acuan anda bertrading. Misalnya indikator Moving Average (MA) yang melihat dari pergerakan harga rata – rata dalam suatu waktu, Indikator MACD digunakan untuk melihat gerakan rata – rata grafik. Indikator Parabolic SAR untuk mengetahui trend yang akan berlangsung, indikator Bolinger Bands digunakan untuk mengukur rentang pergerakan harga, Indikator Awesome Oscillator digunakan untuk melihat arah trend dan mengantisipasi jika reversal, dan masih banyak lagi macam – macam indikator dalam trading forex.
Tentu saja anda harus memilih salah satu indikator yang menurut anda sesuai dengan strategi trading anda. Namun bagaimanakah jika indikator yang sudah anda pilih ternyata tidak membawa anda pada keuntungan yang didapat dan malah loss? Bagaimanakah cara memilih indikator yang baik?
Berikut adalah ciri-ciri indikator yang bagus dalam trading forex:
-
Ciri – ciri Indikator yang Bagus – Mudah Dipahami
Faktor teknikal merupakan salah satu faktor yang dapat anda gunakan sebagai penunjang keputusan trading. Faktor teknikal merupakan indikator trading forex yang dapat dihitung menggunakan rumus. Dimana indikator teknikal yang bagus adalah indikator yang dalam perhitungan rumusnya jelas dan mudah dipahami, serta mudah dalam menganalisa gejala pasar yang sedang terjadi.
Setelah perumusan, anda dapat menilai dengan mudah kapan waktu yang tepat untuk buka atau menutup posisi trading. Dengan begitu indikator teknikal tersebut akan membantu anda dalam mengambil keputusan trading.
-
Ciri – ciri Indikator yang Bagus – Tidak Rumit
pemilihan indikator yang pertama adalah melihat kemudahan dipahaminya suatu indikator dalam perhitungan rumusnya dan menganalisa pasar dalam bentuk sinyal trading. Namun, tidak semua indikator yang mudah dipahami itu sederhana. Terkadang indikator yang pada awal perhitungan matematikanya mudah dipahami berakhir dengan cara yang rumit untuk menganalisa pasar.
Indikator yang rumit akan menuntun anda pada kebingungan pada saat menganalisa sinyal trading pada pasar forex. Sehingga keputusan transaksi anda akan terhambat, karena terlalu banyak waktu anda gunakan dalam menganalisa pasar.
Pemilihan indikator yang tepat sesuai dengan strategi anda memang sulit, karna anda akan dihadapkan bergam pilihan-pilihan indikator. itulah tantangan bagi anda sebagai pelaku bisnis trading forex. Sehingga anda perlu mengenali ciri-ciri indikator yang bagus sebelum anda menentukan indikator apa yang sesuai dengan strategi anda.
Pertama, anda perlu melihat apakah indikator tersebut mudah dipahami rumus perhitungan matematikanya dan mudah di pahami dalam menganalisa pasar. kedua, setelah anda memahami rumus perhitungan matematikanya, lalu apakah indikator tersebut rumit dalam proses menganalisa pasar terhadap sinyal trading.
Setelah anda merasa sudah merasa mudah memahami indikator dan menurut anda indikator tersebut tidak rumit dalam menganalisa pasar, maka anda sudah menemukan indikator yang sesuai. Kelebihan dan kekurangan pasti ada dalam sebuah indikator, itulah perlu keterampilan anda untuk memanfaatkan kelemahan tersebut menjadi kelebihan. Maka trading anda akan terasa menyenangkan,