Moving Average merupakan indikator yang memiliki banyak sekali jenisnya, salah satunya seperti indikator GMMA (Guppy Multiple Moving Average) Long Short. Indikator GMMA ini merupakan indikator teknikal yang dapat digunakan untuk mengidentifikasi perubahan trend, penembusan dan peluang perdagangan dalam harga, dengan cara mengabungkan dua kelompok Moving Average dengan periode waktu yang berbeda. Indikator ini dikembangkan dan digunakan oleh Daryl Guppy seorang pedagang Australia, selama lebih dari dua puluh tahun di segala kondisi pasar dan instrument keuangan.
Indikator GMMA ini dibuat berdasarkan dari dua pengamatan dari Moving Average. Pengamatan pertama dalah tentang kurangnya pentunjuk dari Moving Average tentang perilaku harga di masa depan. Kedua karena keterlambatan atauu lagging yang ada pada persilangan Moving Average. Tak heran jika indikator GMMA ini disebut sebagai indikator hasil turunan dari Moving Average.
Meski begitu, dengan settingan long dan short nya menjadikan indikator ini mampu mendeteksi jangka pendek dan jangka panjang. Indikator GMMA Long Short ini berbeda dengan settingan dari indikator Moving Average pada umumnya, indikator ini dilengkapi juga dengan masing-masing periode dan dapat mendeteksi signal dengan akurat dan tepat. Indikator ini terdiri dari dua indikator sekaligus di mana dari masing-masing indikator tersebut mempunyai fungsi yang berbeda-beda.
Pada indikator GMMA long mempunyai ukuran periode yang besar. Hal ini dapat diketahui setelah menggunakan indikator ini dalam waktu yang lama dan bisa mengetahui trend dalam jangka yang panjang secara konsisten. Sebaliknya GMMA Short mempunyai ukuran periode yang lebih kecil, jika dibandingkan dnegan GMMA Long. Hal ini bisa diketahui dengan menggunakan indikator ini di waktu yang singkat, dan dimanfaatkan pada saat jangka waktu cepat, bisa mengetahui pergerakan dari harga dengan lebih cepat, sehingga bisa menghasilkan jumlah pips yang lebih banyak
Karaktersitik Indikator GMMA Long-Short
GGMA Long Short merupakan indikator yang dapat digolongkan ke dalam Lagging indikator. Hal ini karena, sifatnya yang selalu menunggu harga terjadi, setelah itu baru indikator ini akan meberikan sinyal sesuai dengan hasil dari pergerakan yang terjadi tersebut. Indikator GMMA Long Short ini merupakan indikator yang mempunyai ciri khusus yang bisa dibilang tidak dimiliki oleh indikator yang lainnya. Dimana indikator GMMA Long Nya sendiri mempunyai warna dasar yang berwarna merah sedangkan GMMA Short nya memiliki warna dasar kuning.
Kelebihan GMMA Long Short
- Indikator GMMA Long Short ini bisa menjelaskan tentang karakter dari sebuah trend dan Korelasinya diantara dua pergerakan pasar yang dominan yaitu trader dan investor. pergerakan grup trader yang selalu memimpin dari perubahan trend dan selalu lebih awal dalam mengetahui perubahan trend, tapi trend yang kuat haruslah tetap di topang oleh grup investor. Sebaliknya pergerakan dari grup investor juga membutuhkan waktu yang lebih lama dalam mengidentifikasi perubahan dari trend, dan grup ini biasanya selalu saja mengikuti petunjuk yang diberikan oleh grup trader.
- GMMA Long Short ini dapat memberikan pengetahuan yang mendalam tentang kekuatan sebuah trend, aktivitas dan perilaku trading dan mengevaluasi pergerakan harga yang tidak normal. Dengan begitu anda bisa memilih strategi mana yang akan sesuai dengan situasi yang sedang anda hadapi.
Memanfaatkan GMMA Long Short Dalam Trading
Indikator GMMA Long Short ini sangat direkomendasikan untuk digunakan pada saat pasar sedang dalam keadaan trending. Hal ini karena, pergerakan dari pasar yang besar bisa memberikan signal yang lebih valid pada indikator ini. Biasanya Pergerakan harga yang besar ini akan terjadi pada saat terhitung mulai adanya rilis news, ataupun pada saat pembukaan sesi market. Hal ini bisa dihitung berdasarkan dari kebiasaan harga ketika market sedang dalam keadaan bergejolak di saat pembukaan pasar baru dimulai.
Kesimpulannya GMMA Long Short ini merupakan indikator variasi yang terbaru dari Moving Average. Hal ini karena, mengindikasikan adanya signal yang lebih cepat dan bisa memprediksi dalam jangka panjang secara akurat. Anda bisa menggunakan indikator GMMA Long Short ini, sesuai dengan yang cara diatas supaya mendapatkan hasil profit yang diinginkan.