Pembaca, sering kali kita mendengar nasihat bahwa kita harus mempelajari suatu hal yang ingin kita kuasai, tak peduli apapun itu, kapanpun kita menginginkan nya, dan siapapun kita. Ya! Ini Tentunya juga berlaku bagi setiap orang yang ingin belajar trading forex Indonesia. Forex sendiri memiliki berbagai jenis trading yang bisa Anda pelajari. Jenis trading tersebut antara lain trading valuta asing, trading binary option Indonesia, trading emas hingga trading minyak.
Seperti yang kita tau, forex bukanlah dunia yang mudah untuk ditaklukan. Banyak sekali pejuang yang telah gugur mendahului anda, namun tak sedikit pula yang mampu meraih kesuksesan dan mendapatkan gelar “trader sejati”. Namun, siapapun mereka, pejuang-pejuang tersebut tetaplah seorang manusia. Ada juga yang memakai “bantuan” robot sih, namun tidak banyak yang bisa meraih sukses dengan bantuan robot forex tersebut sepenuhnya.
Baik para senior forex yang sudah master, senior yang masih terbilang biasa-biasa saja, atau senior forex yang bangkrut, adalah trader yang juga pernah mengalami masa-masa belajar forex. Memang, langkah yang mereka jalani amat berbeda antara satu dengan yang lain. Namun, ternyata ini juga berpengaruh dengan cukup dramatis terhadap kesuksesan yang akhirnya dapat mereka raih setelah melalui serangkaian proses yang cukup panjang.
Umumnya, trader forex pemula merasa over optimis. Padahal, mereka baru belajar trading forex selama beberapa saat
Tanpa bermaksud menyinggung siapapun, beginilah kejadian yang biasanya terjadi di kalangan trader pemula. Di awal karir perjalanan, tiap trader sudah “diberikan” dua buah kemungkinan. Entah itu untung, ataupun rugi. Dan biasanya, trader pemula akan menjalani trading dengan meraba-raba dan cenderung tanpa memakai strategi apapun!
Bagai seseorang yang baru saja menang lotre, terkadang trader pemula merasa terlalu optimis dan makin gencar membuka posisi, dan hanya mengharap faktor keberuntungan saja. Hal ini akan terus saja berputar, hingga trader pemula tadi menemui titik sialnya. Dan benar saja! Faktor keberuntungan ini tidaklah bertahan lama. Tanpa bekal ilmu pengetahuan tentang buasnya dunia forex, seorang trader seniorpun dapat menjadi korban dan mengalami kebangkrutan total.
Untuk mencegah kebangkrutan total dan ketergantungan akan faktor “luck” tadi, ada baiknya bila trader pemula berusaha mempelajari dunia forex dengan sebaik mungkin, sepertihalnya para trader senior yang sudah terlebih dahulu meraih kesuksesanya di ranah ini.
Tak sekedar mesti belajar. Seorang trader juga harus memahami betul tentang apa itu forex, dengan mendalam
Ingat zaman-zaman ketika masih sekolah dulu? Bila ingin menjadi juara kelas, belajarnya tak sekedar belajar kan?. Begitu juga dengan dunia forex. Disini, kita tak bisa hanya sekedar belajar, belajar, dan belajar saja. Namun juga harus praktek, menyesuaikan diri dengan keadaan pasar, dan mesti mampu menguasai ranah forex secara mendalam.
Bila hanya sekedar belajar, apa kita akan langsung paham dan bisa langsung menguasai ranah forex? Belum tentu kan! Oleh karenanya, patut bagi setiap trader untuk mempelajari dunia forex dengan lebih jauh. Dan ini, mungkin harus dilakukan dalam jangka waktu berbulan-bulan!
Seperti apakah metode yang bisa dilakukan untuk belajar trading forex?
Walaupun terbilang sedikit abstrak bagi sebagian orang, belajar trading forex sebenarnya bisa dilakukan dengan banyak cara dan banyak jalan. Salah satunya adalah dengan membaca tulisan petunjuk trading yang disediakan oleh pihak broker, ataupun membaca artikel terbaru seputar dunia forex semisal yang kami tulis di website ValasOnline.com ini.
Dari semua tulisan yang anda baca, tentunya anda bisa menarik kesimpulan dan wawasan yang dapat membantu anda untuk melangkah lebih jauh di dunia forex bukan? Bilapun anda sudah melakukan hal ini dari jauh-jauh hari, langkah anda sudah tepat! Namun, jangan dulu berpuas hati. Alasannya, amat mungkin bila masih ada ilmu-ilmu yang mungkin saja belum anda ketahui, dan bila anda melewatkan informasi vital tersebut, mungkin perjalanan anda dalam meraih kesuksesan akan terhambat. Pastinya, anda tidak ingin trading anda merugi karena kesalahan semisal ini bukan?
Belajar forex ke yang lebih senior juga boleh! Malah, hal ini amat baik!
Setiap manusia tentunya memiliki teman, kenalan, partner, ataupun kolega. Dan sudah menjadi hukum sang pencipta bahwa manusia akan cenderung berteman ke lingkungan yang orang tersebut suka. Seperti halnya anda, yang amat mungkin memiliki satu, dua, lima, atau bahkan belasan teman yang juga sesama trader.
Kondisi ini tentunya amat menguntungkan anda! Anda bisa bertanya tentang apapun sepuasnya ke mereka, tanpa perlu merasa canggung karena takut dianggap mahluk aneh yang sedang bertanya tentang dunia forex ke mereka.
Diluar sana, tak sedikit orang yang akhirnya meraih kesuksesan karena beruntung memiliki teman trader yang setia membantunya, dan memberi saran terbaik atas sesi dagang rekan seperjuangnya. Walau begitu, tak jarang juga ada “sekumpulan” trader yang mengalami kerugian beruntun karena analisa yang mereka prediksikan bersama, meleset. Oleh karenanya, belajarlah dengan bijak ya!
Tak melulu belajar tentang analisa pasar! Trader juga penting membekali dirinya dengan ilmu psikologi trader!
Apakah anda seorang pengusaha? Bila iya, mungkin anda sempat mencicipi moment penuh semangat, moment biasa saja, hingga moment putus asa. Walaupun di bidang lain moment tersebut juga bisa dirasakan, dunia forex agaknya lebih istimewa.
Bagi anda yang memiliki suara hati yang lantang, anda harus bersiap-siap menghadapi kenyataan pahit yang sewaktu-waktu dapat terjadi di ranah forex. Tak sedikit trader yang kehilangan dana sejumlah ratusan ribu, jutaan, belasan juta, puluhan juta, hingga milyaran dalam waktu satu malam! Bila anda mengalami hal ini dan tidak siap atasnya, anda bisa saja mengalami guncangan psikologis.
Saat mengalami untung pun juga demikian. Anda bisa saja mengalami moment over confidence, dan akhirnya melakukan trading tanpa terlebih dahulu memikirkanya dengan matang. Walaupun terlihat baik dan berujung manis di awal, anda akan mengalami ketergoncangan mental bila anda tidak dapat mengendalikan euphoria ini.
Oleh karena itu, sebagai trader anda patut membekali diri dengan wawasan seputar psikologi trader. Toh, bilapun anda tidak memiliki analisa yang terhitung kuat, anda masih dapat mempertimbangkan langkah anda saat sedang bertrading dengan lebih tenang dan tidak gegabah setelah mengerti tentang hal yang satu ini. Dan ujungnya? Anda akan mendapatkan profit dengan lebih mudah!
Apakah sudah cukup? Tidak! Anda juga harus belajar banyak dari masa lalu!
Seperti kata pepatah, “masa lalu adalah guru yang terbaik”. Ini agaknya harus anda camkan di dalam benak anda, dan harus anda ingat baik-baik. Sebab, banyak trader senior berpendapat bahwa dunia forex sejatinya merupakan dunia yang luas, namun “event sebab-akibat”-nya hanya berkutat pada hal yang itu-itu saja.
Bagi trader pemula, mungkin akan agak sulit dalam menafsirkan pendapat trader senior tadi. Namun intinya, trader pemula amat dihimbau untuk memperhatikan apasaja kejadian dunia forex yang telah terjadi di masa lalu. Bisa saja kejadian itu akan membawa efek yang cukup signifikan atas pergerakan chart hari ini, dan bisa saja kejadian yang serupa akan terulang kembali setelah beberapa tahun berlalu.
Ini membuktikan bahwa belajar trading forex amat membutuhkan ketelitian dan tidak dapat dilakukan dengan asal-asalan.