Broker forex penipu tidak akan bisa memberikan Anda peluang untuk mendapatkan keuntungan, sebaliknya Anda sangat beresiko untuk mendapatkan kerugian yang sangat besar.
Untuk mencegah tindak penipuan yang dilakukan dalam forex, pada kesempatan kali ini kami akan mencoba untuk menjelaskan kepada Anda semua tentang 9 ciri dan modus yang dilakukan para broker forex penipu.
Selamat membaca!
Ciri – Ciri Broker Forex Penipu
1.Harga yang Tidak Sesuai Pasar
Anda bisa membandingkan harga yang tertera di Reuters atau Bloomberg, apabila terdapat harga yang terpaut jauh, maka itu artinya ada yang salah dengan broker forex tersebut.
2.Stop Loss Hunter
Cara seperti ini dilakukan para broker forex penipu dan biasanya menggunakan selisih 3 – 4 poin yang membuat para trader sulit untuk membuktikannya. Meskipun rentang harganya terlihat wajar, namun cara seperti ini bisa memberikan dampak yang luar biasa kepada para nasabah. Para broker penipu sering menggunakan trik dan cara seperti ini untuk memperdaya nasabah agar kalah.
3.Order yang Dibatasi
Para trader biasanya dibatasi dalam melakukan order, misalnya saja tidak boleh menutup order kurang dari sekian menit, karena akan dianggap tidak sah dan dibatalkan. Bukan hanya itu saja yang dibatasi oleh broker forex penipu, Mereka juga sering membatasi teknik berita, scalping, dan melarang penggunaan Robot Trading.
Beberapa cara di atas dilakukan dengan tujuan untuk mempersulit para nasabah untuk bisa mendapatkan profit dan akhirnya mereka lebih sering mendapatkan kerugian.
4.Biaya Komisi dan Penggunaan Volume Lot
Anda akan dikenakan biaya komisi dan penggunaan volume lot yang tidak flesibel. Misalnya saja, hanya bisa menggunakan regular lot dan tidak bisa menggunakan lot mikro, ditambah lagi dengan adanya komisi.
Hal seperti di atas bisa berakibat fatal, sebab Anda akan susah dalam mengatur manajemen resiko yang dimiliki. Tujuan dilakukan hal di atas adalah agar Anda sulit untuk mendapatkan profit dalam broker forex tersebut.
5.Penggunaan Software Trading
Software trading yang tidak standar dan biasanya dibuat oleh broker forex itu sendiri akan sangat berbahaya untuk para trader. Hal ini dilakukan oleh para broker penipu agar para trader tidak bisa membandingkan broker tersebut dengan broker yang lainnya.
6.Tingkat Kecepatan
Ciri-ciri broker forex penipu yang selanjutnya adalah saat closing profit Anda akan diperlambat dan saat close loss akan sangat cepat dilakukan.
7.Server Trading
Ciri yang terakhir adalah server trading biasanya akan dibuat mati atau macet saat akan melakukan order. Hal seperti ini bisa terjadi karena adanya 3 alasan yaitu server broker forex yang sedang error, kondisi pasar yang sedang volatile, atau kemacetan yang disengaja.
Hal yang penting untuk Anda perhatikan adalah perusahaan broker yang baik dan terpercaya pasti akan memberikan ganti rugi perihal kondisi order yang tidak wajar seperti contoh di atas. Hanya saja Anda harus bisa memberikan bukti otentik dan hal tersebut benar-benar bukan kesalahan Anda dan mengada-ada.
8. Regulator Forex
Tidak hanya itu saja, sebagai seorang trader sangat penting untuk memiliki perusahaan yang sudah terdaftar dan bisa dipercaya. Pastikan perusahaan tersebut sudah diregulasi dari CFTC/NFA, MFSA, FCA UK, MiFID.
Anda juga harus menghindari perusahaan broker forex yang berasal dari Rusia, Cyprus, Vanuatu, Ireland, Panama, atau New Zealand. Sebab, ada banyak sekali penyelewangan yang dilakukan oleh perusahaan forex seperti dana yang dibawa lari dan kasus lain yang merugikan nasabah.
Pilihan Broker Yang Terbaik
Kami sangat menyarankan Anda untuk menggunakan broker forex yang memiliki tingkat kredibilitas dan kepercayaan yang tinggi di mata masyarakat. Lakukan riset untuk menentukan perusahaan broker forex yang benar-benar bisa dipercaya. Hal yang tidak kalah penting adalah jangan mudah percaya dengan perusahaan yang tidak Anda kenal.
Waspada itu lebih baik!
Agar melengkapi informasi tentang perusahaan broker yang menipu, sebaiknya Anda membaca artikel lain yang kami sajikan berkaitan tentang ciri-ciri perusahaan broker forex yang bisa dipercaya. Pembahasan tersebut bermanfaat untuk membuat Anda bisa dengan mudah mengenali perusahaan yang bisa dipercaya dan memiliki kredibilitas.
Anda juga membaca informasi lain yang berkaitan dengan forex dan valas disini. Mulai dari teknik trading untuk apra pemula, berita forex yang sangat penting untuk diperhatikan, dan cara menerapkan strategi yang menguntungkan.
Semua informasi yang kami sajikan tersebut bermanfaat untuk memberiakn edukasi dan pengetahuan untuk para pemula yang baru masuk melakukan trading di pasar forex.
Jika Anda masih memiliki pertanyaan yang berkaitan dengan topik di atas atau di luar topik tersebut. Silahkan bertanya kepada kami melalui kolom komentar yang ada di bawah ini. Kami akan dengan senang hati menjawab setiap pertanyaan yang masuk untuk Anda semua.
Jika Anda merasa artikel di atas memberikan banyak manfaat, silahkan bagikan tulisan tersebut melalui media sosial yang Anda miliki. Dengan demikian akan semakin banyak orang yang mengetahui tentang modus penipuan dalam forex.
Selamat mencoba dan semoga bisa memberikan banyak inspirasi!
Baca Juga: 9 Prinsip yang Perlu Dimiliki Saat Memutuskan untuk Berkarir Menjadi Trader Forex