Jika diartikan secara sederhana, analisa fundamental mempelajari keadaan ekonomi dan politik suatu negara dan memperkirakan dampaknya terhadap nilai mata uang negara tersebut. Trader forex yang menggunakan analisa fundamental harus mengikuti perkembangan berbagai data ekonomi seperti inflasi, suku bunga, tingkat pengangguran, dan berita lain yang penting di pasar.
Data perekonomian akan diumumkan pemerintah, lalu institusi independen yang akan mengumpulkan dan menganalisanya. Para trader akan memanfaatkan beberapa data ekonomi untuk mengetahui bagaimana kondisi perekonomian suatu negara.
Saat laporan ekonomi sedang membaik, maka sangat besar kemungkinan para investor tertarik untuk berinvestasi di negara tersebut. Permintaan mata uang domestik yang meningkat pada akhirnya akan mempengaruhi nilai mata uang negara tersebut.
Kegunaan Analisa Fundamental Pada Trading Forex
Data Penting Perekonomian
Ada banyak sekali data ekonomi yang bermanfaat dan bisa digunakan para trader. Namun, tidak semua data ekonomi bisa digunakan dan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap nilai mata uang.
Agar memudahkan Anda untuk mendapatkan data ekonomi yang penting. Penjelasan selanjutnya akan membahas tentang beberapa data ekonomi yang penting untuk diperhatikan.
Non-Farm Payrolls
Data perekonomian ini dirilis oleh biro tenaga kerja Amerika Serikat yang mengukur perubahan jumlah pekerja di bulan sebelumnya, namun tidak termasuk industri pertanian. NFP biasanya dirilis sebulan sekali pada hari Jumat pertama.
Terciptanya lapangan pekerjaan merupakan indikator penting untuk mengetahui tingkat belanja masyarakat dan hal ini termasuk indikator yang penting di semua aktivitas ekonomi.
Saat data yang dirilis lebih baik daripada perkiraan, maka hal ini akan memberikan sentimen positif bagi USD.
Unemployment Rate
Data yang satu ini merupakan persentase total tenaga kerja yang tidak memiliki pekerjaan dan sedang aktif mencari pekerjaan. Angka yang dirilis merupakan data yang dikumpulkan pada bulan yang sebelumnya.
Tingkat pengangguran merupakan indikator penting yang bermanfaat untuk mengukur tingkat kesehatan perekonomian suatu negara. Hal ini bisa terjadi karena tingkat konsumsi masyarakat sangat berkaitan erat dengan kondisi di sektor tenaga kerja.
Data ini juga sangat dicermati oleh Bank Sentral sebagai bahan pertimbangan untuk menetapkan kebijakan moneter.
Saat data yang dirilis lebih besar daripada perkiraan, maka hal ini akan membawa pengaruh negatif terhadap mata uang yang bersangkutan.
Interest Rate
Data ini merupakan suku bunga acuan yang dikeluarkan oleh Bank Sentral. Suku bunga jangka pendek merupakan faktor yang sangat penting untuk mempengaruhi nilai suatu mata uang.
Saat suku bunga meningkat, maka pasar akan merespon dengan mengapresiasi mata uang. Begitu juga sebaliknya, suku bunga yang menurun akan membuat mata uang melemah atau terdepresiasi.
Manfaat Penting Analisa Fundamental Untuk Para Trader
Pedoman Trading
Analisa fundamental yang Anda miliki bisa digunakan sebagai pedoman untuk menentukan strategi yang akan digunakan dalam bertransaksi. Pedoman yang dimiliki akan menentukan kapan waktu terbaik untuk masuk dan keluar dari pasar. Anda juga bisa mengetahui kapan momen terbaik untuk melakukan jual-beli mata uang.
Analisa forex yang akurat bisa menghasilkan strategi yang matang dari seorang trader. Jangan pernah melakukan trading tanpa menggunakan analisa yang baik dan matang. Resiko yang akan Anda dapatkan adalah kerugian yang terjadi karena ketidakmatangan strategi yang Anda buat.
Mendapatkan Keuntungan
Analisa fundamental yang baik bisa Anda gunakan untuk mendapatkan profit yang lebih besar. Anda bisa saja tetap mendapatkan profit saat tidak melakukan analisa, namun profit yang didapatkan tersebut berasal dari faktor keberuntungan dan tidak akan bertahan lama.
Hal ini tentu saja berbeda saat Anda bisa melakukan analisa dengan perhitungan yang matang. Potensi profit yang Anda dapatkan bisa optimal dan berkelanjutan.
Mengurangi Resiko Kerugian
Analisa fundamental yang matang akan membuat Anda bisa melakukan perencanaan yang mata terhadap investasi yang dilakukan. Analisa yang baik membuat Anda bisa bereaksi dengan cepat saat posisi yang dibuka sedang dalam bahaya. Anda bisa cepat keluar dari pasar saat melihat transaksi ternyata kurang menguntungkan.
Secara garis besar, analisa yang baik akan mengurangi resiko kerugian yang bisa Anda dapatkan dalam bertransaksi forex.
Analisa fundamental termasuk teknik sederhana yang sangat kami sarankan untuk digunakan para pemula yang memiliki pengalaman minim di dunia forex. Analisa fundamental jauh lebih sederhana dibandingkan dengan analisa teknikal. Jadi, analisa ini sangat tepat bagi Anda yang baru belajar di melaukan trading di pasar forex.
Meskipun sederhana, analisa fundamental bisa memberikan manfaat positif terhadap trading forex yang Anda lakukan. Jadi, jangan pernah meremehkan analisa fundamental dalam transaksi di pasar forex.
Hal lain yang penting untuk diperhatikan adalah pastikan Anda memilih data ekonomi yang penting utnuk digunakan. Sebab, tidak semua data fundamental memiliki pengaruh signifikan terhadap pasar mata uang.
Dengan menerapkan strategi yang sederhana seperti contoh di atas, kami berharap Anda bisa mendapatkan profit optimal dalam aktivitas forex yang dilakukan. Teruslah mengasah keterampilan menganalisa yang baik agar hasil yang didapatkan semakin optimal.
Jika Anda memiliki pertanyaan berkaitan dengan topik di atas, silahkan bertanya kepada kami melalui kolom komentar yang ada di bawah ini. Kami akan dengan senang hati menjawab setiap pertanyaan yang masuk untuk membantu Anda semua.
Jangan lupa juga untuk membagikan tulisan ini melalui media sosial yang Anda miliki agar semakin banyak orang yang mengetahui manfaat dan kegunaan analisa fundamental.
Semoga berhasil!
Baca Juga: Mencari Tahu! Apakah Manfaat dan Pengaruh Teori Dow Kuat di Pasar Forex?