Belajar Strategi Trading – Setiap trader yang masuk ke dalan trading forex pasti sering kali mencari cara untuk bisa menemukan strategi terbaik yang bisa digunakan sepanjang waktu. Banyak dari para trader yang tidak memahami bahwa salah satu cara terbaik agar bisa mendapatkan strategi trading terbaik adalah dengan memahami kondisi pasar dengan baik.
Kali ini kami akan membahas beberapa strategi yang digunakan oleh Grace Cheng yang merupakan salah satu trader sukses dunia. Pembahasan kali ini adalah 7 buah strategi yang didasarkan pada buku yang diterbitkan Grace Cheng dengan judul 7 Winning Strategies for Trading Forex.
Apa saja strategi tersebut?
Belajar Strategi Trading Forex
1.Ikuti Sentimen Pasar yang Ada
Teknik yang satu ini merupakan salah satu bagian atas keseluruhan strategi yang melibatkan aturan masuk dan keluar. Mengikuti sentimen pasar merupakan landasan yang penting dan perlu Anda terapkan saat akan mengambil keputusan.
Grace Cheng memanfaatkan ilmu fundamental agar bisa mengetahui berbagai sentimen pasar. Selain itu penting juga bagi Anda untuk paham indikator ekonomi agar bisa menguasai strategi ini.
Selain memahami sentimen pasar yang ada, Anda juga perlu mengukur kekuatannya. Cara mengetahui kekuatan sentimen pasar adalah dengan melihat perilisan data Commitment of Trader (COT) dan juga analisa pergerakan harga seusai data fundamental terbit.
2.Mengikuti Trend yang Ada
Mengikuti trend memiliki istilah lain yaitu trend riding atau trend following yang merupakan strategi andalan dari Grace Cheng. Berdasarkan pengalaman yang dimilikinya, maka mengikuti trend yang telah terbentuk bisa memberikan keuntungan yang memuaskan.
Ikuti langkah jika Anda ingin berhasil menggunakan strategi ini.
-Anda perlu menentukan berapa lama waktu yang akan digunakan untuk menahan posisi. Hal ini penting untuk menentukan time frame yang sesuai dengan kondisi Anda. Ada sedikitnya 3 jenis time frame yang perlu Anda amati yaitu time frame besar, sedang, dan juga kecil.
-Pastikan sentimen pasar yang ada sesuai dengan trend yang terbentuk di grafik.
-Agar bisa mengetahui arah trend, maka gunakan trendline dengan baik. Saat mengenali trend harga, maka hal yang sebaiknya Anda lakukan adalah dengan memahami tahap pembentukan trend yang meliputi tahap baru terbentuk, tahap bergerak kencang, tahap melambat, dan tahap berakhir.
-Keberhasilan Anda mengetahui trend bisa memudahkan untuk menghindari salah entry di saat fase trend yang tidak menguntungkan.
-Selanjutnya Anda perlu mengamati pergerakan trendline yang bisa dilihat dari seberapa sering harga menguji trendline. Semakin sering terjadi, maka semakin valid juga trendline tersebut.
-Lalu konfirmasikan arah dan kakuatan pada trend. Pada tahap ini Anda bisa menggunakan indikator ADX atau bisa juga Oscillator seperti MACD.
-Masuk posisi berdasarkan trend di time frame jangka pendek dan tempatkan stop loss 20 pips dari trendline.
3.Breakout Fading
Strategi yang selanjutnya ini berlawanan dengan trading breakout yang mencari keuntungan dari tembusnya harga di level penting. Artinya strategi trading yang satu ini mengidentifikasi sinyal false breakout dan searah dengan cara trading di pasar sideways.
Cara yang satu ini bisa Anda terapkan saat melihat pasar tenang dengan pergerakan harga yang tidak terlalu bergejolak.
Saat akan mulai masuk posisi, Grace Cheng memberikan rekomendasi kepada para trader untuk berpatokan pada time frame yang kecil seperti H1. Di lain sisi, posisikan stop loss pada 20-30 pips di luar support dan resistance.
4.Belajar Strategi Trading: Breakout Trading
Setiap trader yang masuk ke dalam dunia trading pasti sangat tertarik untuk mendapatkan profit dalam waktu yang singkat. Salah satu strategi yang bisa Anda gunakan untuk mencapainya adalah breakout trading. Namun agar Anda tidak terjebak dalam false breakout, Anda perlu mengkonfirmasi tanda breakout dengan cara melihat penguatan harga.
Cara yang dianggap ideal dan bisa Anda gunakan untuk mengetahui momentum adalah dengan mengamati pergerakan histogram MACD dari level 0, perhatikan level overbought da oversold RSI, dan juga menggunakan sinyal diverganece yang bisa Anda dapatkan dari perbedaan gerak harga daengan MACD atau pun RSI.
Selain hal di atas Anda juga perlu memastikan posisi entry setelah harga benar tertutup di bawah support atau di atas resistence.
5.Breakout Dari Pergerakan Harga yang Rendah
Kali ini Grace Cheng sangat menekankan tentang pentingnya mengambil peluang saat pergerakan harga sedang surut. Dari sisi mungkin, Anda akan dibuat bingung mengapa justru mencari volatilitas pergerakan harga yang rendah, padahal potensinya sangat kecil jika dibandingkan dengan breakoout saat pasar sedang ramai.
Hal yang perlu Anda pahami disini adalah Anda hanya perlu mencari peluang saat jelang perilisan berita fundamental yang penting. Dengan cara seperti ini, Anda bisa mendapatkan keuntungan dari perubahan harga yang terjadi.
Di sisi yang lain agar bisa melihat peluang dari breakout, Anda bisa menggunakan analisa price pattern dan mulai mencermati pola harga yang ada di dalam grafik. Apabila harga membentuk salah satu dari pola segitiga, maka saat itu adalah peluang terbaik untuk mulai masuk menggunakan strategi.
6.Belajar Strategi Trading: Carry Trade
Strategi yang satu ini masuk ke dalam strategi jangka panjang yang bertujuan untuk memperoleh profit dari swap positif. Grace Cheng berujar bahwa strategi carry trade merupakan jenis strategi yang disukai oleh para pemain besar.
Salah satu kiat agar bisa berhasil dalam menggunakan strategi ini adalah terletak pada pemilihan pair trading yang Anda gunakan. Hal ini dikarenakan pasangan dengan 2 mata uang yang memiliki suku bunga berbeda jauh akan memberikan banyak keuntungan.
Selain hal di atas Anda juga membutuhkan analisa fundamental yang baik agar berhasil menggunakan strategi ini. Dengan demikian sangat penting bagi Anda untuk memahami dan mulai mengikuti kebijakan suku bunga dari Bank Sentral.
Hal yang perlu Anda waspadai adalah strategi ini ternyata cukup rentan terhadap perubahan keputusan dari Bank Sentral.
Baca Juga: Jangan Bingung Lagi! Ini Cara Mudah Mengetahui Pasar Sedang Konsolidasi
7.News Straddling
News Straddling merupakan strategi trading terbaik berdasarkan Grace Cheng. Strategi ini memiliki patokan pada berita forex yang memiliki dampak yang tinggi untuk menemukan peluang profit dari pergerakan besar setelah perilisan berita,
Saat Anda menggunakan strategi ini maka fokuslah pada pasangan mayor seperti EUR/USD, selalu gunakan time frame intraday, tentukan support dan resistance yang membentuk channel harga, lalu pasang juga pending order buy dan sell di atas resistance dan di bawah support.
Masuk trading pada saat level harga sesuai dengan yang diinginkan dan apabila tidak terpenuhi sebaiknya jangan dilakukan
Agar bisa memperkecil peluang kerugian, maka saat kedua pending order sama-sama tersentuh tempatkanlah stop loss pendingpada jarak 20 pips di bawah resistance dan stop loss pending sell pada 20 pips di atas support. Cara yang demikan merupakan solusi manual yang membuat Anda tidak perlu lagi menggunakan plugin eksternal.
Semoga 7 Belajar Strategi Trading yang berasal dari Grace Cheng di atas bisa bermanfaat untuk Anda semua.
Selamat berinvestasi!
Oleh: Wahyu Utama