Tips Memilih Broker Forex sangat penting bagi Anda untuk menentukan kesuksesan dalam trading. Pasar valuta asing menyumbang lebih dari $ 4 triliun dalam rata-rata nilai perdagangan setiap harinya sehingga menjadikannya sebagai pasar keuangan terbesar di dunia.
Karena tidak ada pasar pusat untuk pasar forex maka trader harus memilih seorang broker forex untuk membantu mereka melakukan aktivitas trading. Ada banyak broker forex di sana dan memilih broker yang tepat tidaklah mudah. Berikut ini ada beberapa tips untuk membantu Anda dalam memilih broker forex:
Berbagai Tips Memilih Broker Forex yang Tepat Agar Tidak Rugi
Broker yang Patuh Terhadap Aturan
Di AS, broker forex terkemuka akan menjadi anggota National Futures Association (NFA) dan akan didaftarakan dengan US Commodity Futures Trading Commission (CFTC) sebagai seorang anggota Futures Commission dan Retail Foreign Exchange Dealer.
NFA adalah sebuah industri yang luas, organisasi peraturan untuk industri masa depan di Amerika Serikat. Organisasi ini mengembangkan peraturan, program dan pelayanan untuk melindungi integritas pasar, trader dan investor untuk membantu anggota memenuhi tanggung jawab regulasi. Sedangkan CTFC adalah lembaga independen pemerintah yang mengatur komoditas dan pasar masa depan di Amerika Serikat.
Suatu situs web pencarian yang profesional tidak menjamin bahwa broker tersebut adalah anggota NFA atau di bawah regulasi CFTC. Seorang broker yang menjadi anggota NFA dan tunduk pada peraturan CFTC akan menyatakan ini dan nomor anggotan NFA nya pada situs yang biasanya diletakkan di menu “tentang kami”. Setiap negara di luar AS memiliki badan pengawas sendiri.
Detail Rekening Broker Forex
Setiap broker forex memiliki penawaran akun yang berbeda-beda, termasuk:
Leverage dan Margin: peserta forex memiliki akses ke berbagai jumlah leverage yang tergantung pada broker, seperti 50:1 atau 200:1. Leverage di sini adalah pinjaman yang diperpanjang untuk pemegang rekening margin oleh broker mereka. Bagaimanapun juga leverage dapat dengan cepat menghancurkan akun trader karena potensi kerugian yang besar juga.
Komisi dan Spread: Broker mendapat uang dari komisi dan spread. Seorang broker yang menggunakan komisi dapat mengenakan presentase tertentu dari spread. Namun faktanya banyak broker yang mengiklankan bahwa mereka mengenakan biaya tanpa komisi dan sebaliknya mereka akan menghasilkan uang dari spread yang semakin luas.
Deposit Awal: Mayoritas akun forex dapat didanai dengan setoran awal yang sangat kecil (bisa mencapai $50). Banyak broker menawarkan akun standar, mini dan mikro dengan berbagai persyaratan setoran awal.
Kemudahan Deposit dan Penarikan: Setiap broker forex memiliki kebijakan penarikan rekening dan dana tertentu. Broker memungkinkan pemegang rekening untuk mendanai akun online dengan kartu kredit, pembayaran ACH, PayPal atau transfer dan cek bank. Penarikan biasanya dapat dilakukan dengan cek atau transfer.
Pasangan Mata Uang yang Ditawarkan
Meski ada banyak mata uang yang tersedia untuk trading, namun hanya beberapa saja yang mendapatkan banyak perhatian, dan karena itu trading dengan likuiditas terbesar. Mayoritas adalah dolar AS/Yen Jepang (USD/JPY), Euro/dolar AS (EUR/USD), dolar AS/Franch Swiss (USD/CHF) dan pound Inggris/dolar AS (GBP/USD). Seorang broker mungkin menawarkan pilihan besar dari pasangan mata uang ini, tapi apa yang paling penting adalah mereka menawarkan pasangan yang trader atau investor inginkan.
Pelayanan Pelanggan
Trading forex berlangsung selama 24 jam sehari, jadi pelayanan pelanggan broker harus tersedia setiap saat. Pertimbangan lain adalah kemudahan pelayanan oleh customer service asli dibandingkan mesin penjawab otomatis.
Ketika mempertimbangkan seorang broker, panggilan cepat dapat memberikan And aide untuk melihat customer service yang meeka sediakan, waktu tunggu dan kemampuan perwakilan broker untuk menjawab pertanyaana dengan tepat juga harus dipertimbangkan. Selain itu pertimbangkan juga tentang berapa lama mereka sudah menjadi broker forex dan seberapa besar volume trading mereka.
Tips Memilih Broker Forex – Platform Trading
Platform trading adalah portal investor ke pasar, karena itulah trader harus memastikan platform dan perangkat lunak mudah untuk digunakan, memiliki tampilan menyenangkan, memiliki berbagai alat analisis teknis atau fundamental dan trading dapat dengan mudah masuk dan keluar.
Poin terakhir ini sangat penting karena sebuah platform trading yang dirancang dengan baik akan memiliki tombol “beli” dan “jual” yang jelas. Bahkan ada beberapa platform yang menambahkan tombol “panik” untuk menutup semua posisi yang terbuka.
Mayoritas broker akan menawarkan akun demo gratis sehingga trader dapat mencoba platform trading sebelum membuka dan mendanai akun. Tips memilih broker forex tersebut sangat berguna bagi Anda.