News Strategy – Saat Anda menggunakan teknik ini di dalam tradingforex, maka pada dasarnya Anda akan membandingkan selisih dari hasil aktual berita ekonomi dengan prediksi dari berita tersebut. Pada umumnya saat terjadi selisih nilai yang cukup besar, akibatnya pergerakan harga akan lebih drastis jika dibandingkan dengan selisih harga yang memiliki selisih yang sedikit atau sesuai dengan pergerakan harga. Pada pembahasan kali ini, kami akan menjelaskan secara lengkap kepada Anda semua tentang apa saja yang perlu diperhatikan saat melakukan trading dengan news strategy. 3 Hal yang Penting Diperhatikan Saat Menerapkan Teknik News Strategy -Faktor yang pertama berkaitan dengan jenis berita ekonomi apa yang dianggap penting oleh pasar dan memiliki potensi mengalami pergerakan harga yang besar dan drastis. Saat suatu berita semakin penting, maka pergerakan harga juga akan semakin besar. -Faktor yang kedua berkaitan dengan nilai aktual dan prediksi dari berita tersebut. Jadi semakin besar selisihnya akan semakin besar juga pergerakan harga yang terjadi. -Selanjutnya ada range harian beberapa saat sebelum berita diumumkan. Saat range harian kecil dari mata uang yang bersangkutan, maka pergerakan harga akan relatif besar. Teknik yang Bisa Anda Terapkan Saat Akan Menerapkan Teknik Trading Forex Berdasarkan News 1.Gunakan Stop Buy dan Stop Sell Order Sebelum sebuah berita diumumkan, Anda akan menggunakan stop buy dan stop sell pending order. Tujuan dan keuntungan saat menggunakan cara ini adalah saat harga bergerak tidak sesuai dengan prediksi, Anda masih berpotensi mendapatkan profit. Resiko dapat dikurangi dengan cara menggunakan stop loss yang akan disesuaikan dengan jenis berita. Meskipun demikian, cara seperti ini memiliki kelemahan saat terjadi whipsaw atau saat pasar bergerak tak beraturan ke 2 arah yang berbeda. 2.Trading Langsung di Harga Pasar Saat Berita Diumumkan Cara yang satu ini dilakukan dengan membandingkan selisih nilai aktual dan prediksi dari berita tertentu. Saat selisih harganya cukup besar, maka trader akan langsung open buy atau sell pada harga pasar. Manfaat yang akan Anda dapatkan saat menerapkan teknik ini adalah memungkinkan Anda mendapatkan profit yang lebih besar dari teknik pertama. Hal yang menjadi kelemahan saat menerapkan teknik ini adalah saat pergerakan harga tidak sesuai dengan perkiraan, maka loss yang akan didapatkan akan cukup besar. Hal ini bisa terjadi dikarenakan tidak ada stop loss yang digunakan untuk melindungi nilai. Saat Anda akan menerapkan teknik ini, maka sebalinya Anda mempunyai sumber berita yang sangat baik. Selain itu kami sangat menyarankan untuk para pemula agar tidak menerapkan cara yang satu ini karena resikonya. 7 Langkah Efektif yang Bisa Anda Lakukan Agar Sukses Menerapkan Teknik News Strategy 1.Langkah pertama adalah dengan memperhatikan berita yang berhubungan dengan mata uang yang saat ini sedang Anda perdagangkan. Misalnya Anda sedang melakukan trading pada mata uang GBP/USD, maka berita yang berkaitan dengan Inggris dan Amerika Serikat harus Anda perhatikan dengan baik. 2.Langkah yang kedua adalah sebaiknya Anda memilih berita yang berdampak besar saja atau sering ditandai dengan warna merah atau bertanda seru. 3.Jangan lupa juga untuk memeriksa apakan ada berita lain yang berkaitan dengan mata uang yang Anda transaksikan yang memiliki hasil aktual yang bertolak belakan. Jika ada, maka kami sangat menyarankan Anda untuk jangan dulu melakukan trade di jam tersebut karena pergerakannya sangat besar menjadi tidak terduga. 4.Saat semuanya sudah valid, maka inilah saatnya Anda melakukan trade. Namun, jangan langsung membuka posisi saat berita diumumkan, sebaiknya Anda menunggu beberapa saat untuk membuka posisi. Kami sangat menyarankan tindakan menunggu dikarenakan saat Anda langsung membuka posisi saat berita diumumkan, maka seringkali pergerakan pertamanya semu dan menipu. Belum lagi order yang dilakukan akan sulit dilakukan karena pasar yang sibuk ataupun kuota permintaan atau penawaran yang tidak tersedia di pasar. 5.Jangan lupa untuk selalu melakukan kontrol Money Management, sebab hal ini merupakan kunci kesuksesan dalam melakukan trading di forex. 6.Take Profit dan Stop Loss juga harus seimbang, bahkan jika TP bisa lebih besar dari SL akan lebih baik. Kami sangat menyarankan agar TP/SL berada di kisaran 30 pips sampai 100 pips, atau saat Anda melakukan trading dengan sistem 5 digit, maka TP/SL sebaiknya di atas 300 sampao 1000 pips. 7.Terakhir, Anda juga harus berhati-hati saat menjelang Natal dan Tahun Baru pada bulan Desember dan Januari. Sebab, pada periode tersebut pasar memiliki kecenderungan sulit untuk diprediksi. Kesimpulan Menerapkan teknik dengan menggunakan news trading sebenarnya sangat mudah dilakukan jika Anda paham dengan caranya. Beberapa langkah yang kami sampaikan merupakan beberapa tips yang bisa Anda terapkan saat akan menerapkan teknik news trading saat bertransaksi forex. Kami berharap informasi yang sudah kami sampaikan di atas memberikan banyak pencerahan dan pengetahuan kepada Anda semua yang sudah membacanya. Apabila dari penjelasan yang sudah kami sampaikan di atas ada yang kurang dipahami dengan baik dan kurang jelas. Silahkan saja bertanya kepada kami melalui kolom komentar yang ada di bawah ini, kami akan dengan senang hati menjawab setiap pertanyaan yang masuk untuk Anda semua. Jangan lupa juga untuk membagikan tulisan ini melalui media sosial yang Anda miliki agar semakin banyak orang yang mengetahui teknik trading dengan news strategy. Baca Juga: Pola Head & Shoulders: Pola yang Sangat Diandalkan di Dalam Analisa Teknikal!